Orang-Orang Yang Dilaknat Allah
25 Juni 2010 21 Komentar
“Ada enam golongan manusia yang aku laknati (Sabda ini jadi doa Nabi saw, pasti di-ijabahi-) Allah pun melaknati. Setiap nabi juga melaknati mereka dengan doa nya (padahal doa para nabi di-ijabahi Allah). Dan di hari Qiyamat semua makhluk Allah juga melaknati enam golongan itu.
Enam golongan manusia yang aku (Nabi saw) laknati adalah :
- Manusia yang menambah-nambahi (ayat) kitab suci Allah.
- Manusia yang mendustakan taqdir Allah.
- Manusia yang berkuasa dengan arogan, memaksakan kehendak, memuliakan orang-orang yang hina di haribaan Allah dan meremehkan para Ahlul Haq yang dimuliakan Allah.
- Manusia yang menghalalkan sesuatu yang diharamkan Allah.
- Manusia yang halalkan perbuatan yang diharamkan Allah atas Ahli Bait-ku.
- Manusia yang meninggalkan dan meremehkan Sunnah-ku (Nabi saw).
Dan pada Hari Qiyamat Allah tidak akan menatap mereka (keenam golongan manusia yang disebutkan di atas) dengan tatapan penuh rahmat.” {HR.Tirmidzi dan Hakim}.
Iklan
Komentar Terbaru